Pertanyaan tentang hak khilafah 4: APAKAH ATURAN UNTUK PEMILIHAN KHALIFAH SUDAH DISUSUN DAN DISETUJUI OLEH SEMUA PIHAK SEBELUM DIGUNAKAN DI SAQIFAH UNTUK MEMILIH ABU BAKAR SEBAGAI KHALIFAH?

APAKAH ADA ATURAN DALAM ISLAM UNTUK PEMILIHAN SEORANG KHALIFAH?

Karena kaum Muslimin tidak memiliki penjelasan yang jelas serta aturan yang jelas untuk memilih seorang khalifah pengganti kedudukan Nabi, maka kita anggap para sahabat itu sudah menyusun aturan untuk pemilihan khalifah dan akan menggunakan aturan itu untuk pemilihan khalifah yang pertama. Karena kalau aturan itu belum disusun dan disetujui untuk digunakan, maka akan terjadi keributan dalam menentukan pemimpin. Bahkan sebelum pemimpin dipilih pun untuk menentukan siapa saja yang akan menjadi calon akan menjadi masalah yang bukan main peliknya.

KIRANYA PERTANYAAN DI BAWAH INI PATUT KITA RENUNGKAN:

  • Apakah para sahabat itu memang memiliki aturan untuk pemilihan khalifah?
  • Apakah mereka telah menyusun aturannya dan membicarakannya dengan masyarakat?
  • Apakah aturan itu (kalau memang telah dibuat) sudah disosialisasikan?
  • Apakah aturan itu sudah diuji-cobakan?
  • Apakah aturan itu sudah dibuat menjadi aturan baku dimana pemilihan selanjutnya harus mengikuti aturan yang sudah ditentukan itu?
  • Apakah generasi Muslim selanjutnya juga mengenali aturan itu?
  • Apakah generasi Muslim selanjutnya menggunakan aturan itu untuk memilih khalifah yang kedua, ketiga, keempat, kelima dan seterusnya?
  • Apakah aturan itu sesuai dengan Islam atau sesuai dengan hawa nafsu para sahabat?

Allah berfirman dalam Al-Qur’an:

“Kemudian Kami jadikan kamu berada di atas suatu syariat (peraturan) dari urusan (agama) itu, maka ikutilah syariat itu dan janganlah kamu ikuti hawa nafsu orang-orang yang tidak mengetahui.” (QS. Al-Jaatsiyah: 18)

Para sahabat tampaknya tidak siap untuk memilih khalifah karena pada waktu itu mereka belum pernah dikabarkan telah menyusun suatu aturan yang baku atau yang sederhana sekalipun (yang darurat sekalipun) yang nantinya kemudian digunakan dalam proses pemilihan khalifah. “Aturan” yang mereka gunakan hanyalah “Aturan Kelayakan atau Kepantasan”. Tapi inipun tidak mereka buat terlebih dahulu.

Mereka malah menunjuk seorang khalifah dulu (sebagai khalifah pertama); dan setelahnya mereka membuat-buat aturan tentang kelayakan dan kepantasan orang itu untuk menjadi khalifah.

Kaum Muslimin generasi selanjutnya membuat aturan kepantasan dan kelayakan ini untuk 4 khalifah pertama dengan menyebut mereka sebagai “Khalifah yang terbimbing” (Khulafa-ur-rasyidin); padahal keempatnya memiliki proses pemilihan yang jauh berbeda satu sama lainnya. Itu sekaligus membuktikan bahwa aturan yang mereka buat adalah aturan hawa nafsu. Aturan yang tidak teratur.

Lihatlah bagaimana mereka sampai menjadi khalifah untuk kaum Muslimin di dalam tulisan berikut ini: Tinggal KLIK saja:

KEEMPAT CARA UNTUK MEMILIH KHALIFAH DI ATAS dinafikan secara keseluruhan oleh seorang khalifah baru yang naik ke tampuk pimpinan di Damaskus, Syria. Ia menambahkan aturan untuk memilih khalifah dengan aturan yang ia buat sendiri.

ATURAN APAKAH ITU?

Ia menggunakan kekuatan militer untuk merebut khilafah dari tangan Hasan Ibn Ali cucu dari baginda Nabi kekasih umat ini. Aturan yang ia gunakan ialah “SIAPA YANG KUAT; DIALAH YANG MENANG”.

Sejak saat itulah kekhalifahan menjadi hadiah yang menggiurkan bagi siapa saja yang bisa menggunakan kekuatan brutal untuk melumpuhkan lawannya yang sama-sama ingin kursi khilafah yang sama.

Khilafah jatuh dari satu penguasa ke penguasa lainnya dalam masa Bani Umayyah untuk kemudian direbut dengan kekuatan brutal lainnya dari kaum Bani Abbasiyyah. Khilafah terus beredar dari satu tangan ke tangan lainnya dan darah seringkali tercurah demi untuk mendapatkannya. Dan ini terus berkelanjutan lewat rintang generasi ratusan tahun.

Rupanya sistem pemilihan khalifah seperti inilah yang lebih diterima di kalangan Muslimin sekarang ini!!!

Innalillahi wa inna ilayhi raji’un!!

Comments

loading...

Karbala Berduka, Rasulullah pun berduka (klik gambarnya untuk mendapatkan e-book spesial!)

Karbala Berduka, Rasulullah pun berduka (klik gambarnya untuk mendapatkan e-book spesial!)
Ya, Syahid! Ya, Madzhlum! Ya, Imam! Ya, Husein!

Rekanan Islam Itu Cinta